AMBON, SPEKTRUM – Selvianti (25)ditemukan tewas di dalam kamar kosnya yang terletak di Kompleks Pasar Lama, Jalan Yosudarso, Kecamatan sirimau Kota Ambon. Tewasnya sadis dengan cara menggantung diri dengan seutas tali rapia di lehernya, sekira pukul 18.00 wit, Sabtu 8 Agustus 2020.
Di kos-kosannya itu, korban hidup dengan pacarnya. Informasi yang diperoleh menyebut, sekira pukul16.00 wit, pacarnya Rivai Maulana Hasan meminta ijin ke korban untuk peegi berenenang di laut, pelabuhan Salmet Riyadi.
Setelah selesai mandi, Rivai kemudian kembali ke kamar kos untuk mengganti pakaian. Samlai disana, saat mengucapkan salam dan membuka pintu tiba – tiba ia melihat korban sudah dengan posisi tergantung dengan menggunakan tali rapia berwarna biru dengan panjang hampir 1 meter.
Ruvai kaget. Ia syok saat melihat korban dalam posisi tergantung saksi langsung berteriak dan meminta pertolongan kepada warga sekitar. Mendengar teriakan Rivai, warga kemudian menuju ke TKP dan membantu menurunkan korban dan selanjutnya membawa korban ke rumah sakit Alfatah.
“Namun setelah tiba dirumah sakit pihak RS memeriksa denyut nadi namun tidak ada denyut nadi sehingga pihak RS menyatakan bahwa korban telah meninggal dunia,”kata sumber di Mapolsek Sirimau, malam ini.
Sekiea pukul 18.30 Wit pihak keluarga langsung membawa korban kembali ke rumah duka untuk disemayamkan. Polsek Sirimau tiba di TKP dan memasang Police Line di sekitaran TKP guna penyelidikan selanjutnya.
“Pacar korban menjelaskan bahwa tidak memiliki permasalahan apapun dengan korban. Dari pihak Keluarga korban menolak untuk dilakukan Outopsi dan rencana pakaman akan di laksanakan besok hari,” akui sumber itu.(S-07)