Ragam  

Hadiri Pelantikan Pengurus IKB TNS, Ini Pesan Wagub

spektrum online

AMBON, SPEKTRUM – Wakil Gubernur Maluku, Barnabas Nathaniel Orno, hadiri pelantikan Badan Pengurus Wilayah Ikatan Keluarga Besar Teon Nila Serua ( IKB TNS) Provinsi Maluku periode 2022-2027, bertempat di Baileo Oikumene Ambon, Sabtu (16/7/2022).

Dalam sambutannya, Orno atas nama Pemda Provinsi Maluku, menyambut baik pelantikan kepengurusan ini.

“Saya berharap, pengurus wilayah IKB TNS Maluku yang telah mendapat kepercayaan untuk menjalankan roda organisasi ini, dapat menjalankan tugas dan amanah organisasi dengan sebaik-baiknya sebagaimana yang diharapkan bersama,” kata Orno.

Orno berharap, pengurus IKB TNS Maluku yang baru dilantik, sebagaimana paguyuban atau organisasi sosial kemasyarakatan lainnya yang ada di daerah ini, eksistensi IKB TNS juga merupakan modal sosial dalam pembangunan daerah ini.

“Modal sosial merupakan norma informal yang memiliki kemampuan untuk mendorong kerjasama, kolaborasi dan saling percaya antar anggota masyarakat Maluku,” katanya.

Untukbitu, Orno meminta melalui momentum pelantikan KB TNS Provinsi Maluku bukan saja dapat meningkatkan semangat kekeluargaan secara internal, tetapi juga dengan masyarakat lainnya yang ada di daerah ini.

“Sebagai sesama anak Maluku, saya juga mengajak seluruh pengurus KB TNS maupun seluruh masyarakat Maluku, agar senantiasa menjaga dan merawat kerukunan orang basudara yang hakiki dalam semangat pela gandong. Marilah kita memberikan keteladanan, bagaimana hidup berdampingan dengan rukun bersama masyarakat lainnya,” ajaknya.

Dirinya yakin, warga KB TNS akan menjadi contoh paguyuban yang bisa bersahabat dan berkolaborasi dengan saudara saudara kita dari suku dan etnis lain di daerah ini, yang merupakan satu kesatuan masyarakat yang bersama-sama menginginkan hidup berdampingan dengan aman dan kondusif.

Sementara itu, Ketua IKB TNS Maluku, Nus Ukru kepada wartawan mengatakan setelah pelantikan, pihaknya akan mengkonsolidasikan seluruh pengurus yang ada agar bisa bergerak bersama seluruh warga TNS di Kota Ambon, dan dilanjutkan komunikasi dengan komunitas TNS di kabupaten dan Kota.

“Komunikasi ini perlu untuk memperluas gerak komunikasi IKB TNS di Maluku,” katanya.

Kemudian, pihaknya akan menyusun program kerja IKB TNS Maluku dan salah satunya adalah penguatan organisasi.

“Untuk itu kita akan mengkonsolidasi keberada DPD IKB TNS di kabuoaten dan kota di Maluku dengan prioritas Kota Ambon, Malteng, Malra, Aru dan Tanimbar,” tegas pemerhati lingkungan ini. (HS-16)