31.1 C
Ambon City
Rabu, 16 Oktober 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Prof. M.J Pattinama Meninggal Dunia di Ruang Tunggu Bandara Soetta

AMBON, SPEKTRUM – Prof. Marcus J. Pattinama Plt. Kepala Dinas Pariwisata Maluku, meninggal dunia di ruang tunggu Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Sabtu (04/06/2022).

Pattinama diketahui mendampingi Gubernur Maluku, Murad Ismail bertemu investor kapal terbang, dan malamnya, Pattinama menuju bandara untuk balik ke Ambon.

Informasi yang dihimpun Spektrum, almarhum tiba di Bandara Soekarno Hatta Terminal 3 gate 4 pukul 22.15 WIB, menunggu persiapan cek-in  berangkat dengan tujuan Jakarta – Ambon dengan
pesawat Citilink QG 210.

“Plt. Kadis Pariwisata dampingi Gubernur Maluku bertemu investor kapal terbang, dan malamnya beliau akan balik ke Ambon,” kata Syarif Indra Patta Kepala Badan Perhubung Provinsi Maluku di Jakarta.

Menurut Patta, kondisi Pattinama di Bandara Soekarno – Hatta awalnya diketahui Suherman, saksi yang sedang bertugas mengatur arus lalu lintas di gate 4 keberangkatan Terminal 3.

Saksi melihat korban dalam keadaan duduk mengalami kejang-kejang. Petugas itu langsung menghampiri dan menghubungi petugas kesehatan Terminal 3.

Setelah dibawa ke kantor Kesehatan Pelabuhan Bandara Kelas 1, Pattinama diberikan pertolongan medis oleh dr. Tantie Nurlaelie dan dinyatakan “meninggal dunia” sekitar jam 22.29 WIB yang disebabkan oleh Death On Arrival e.c Cardiac Arrest dan dikuatkan dengan dikeluarkan Surat Keterangan Kematian dengan Nomor :  2  / VI  / T3D / KKPSH / 2022. tertanggal 04 Juni 2022.

Menurut keterangan dari pihak keluarga, korban tidak memiliki riwayat penyakit apapun.

Patta jiga menjelaskan, pihak keluarga korban menyatakan tidak ingin dilakukan visum luar atau pun visum dalam terhadap korban.
“Korban diserahkan ke pihak keluarga atas nama dr. Genti Nanere dan Samson Nanere  untuk selanjutnya di bawa ke rumah duka proses lebih lanjut,” jelas Patta lewat keterangan tertulis yang diterima Minggu(05/06/2022).

Atas arahan Gubernur, lanjut Patta, dilakukan pengurusan hingga proses kepulangan almarhum ke Ambon. “Direncanakan beliau dipulangkan ke Ambon dengan pesawat Batik Air pukul 01.30 WIB malam nanti. Tiba di Ambon sekitar pukul 07.00 WIT lewat. Saat ini beliau disemayamkan di rumah duka di Jakarta Utara,” jelas Patta.

Diketahui, Prof. DR. Marcus Jozef Pattinama DEA, lahir di Ambon pada 1 Februari 1962. Pattinama merupakan Dosen di Universitas Pattimura Ambon sejak tahun 1988 dan dikaryakan sebagai Plt. Dinas Pariwisata Provinsi Maluku sejak 2019. (*)

Berita Terkait

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Articles