Deklarasi Menangkan Ali-Booy ‘Anak Kampong’ di Pilkada Bursel

NAMROLE, SPEKTRUM – Setiap pasangan calon (Paslon) kandidat di empat kabupaten, Provinsi Maluku yang akan mengelar Pilkada mulai memasang strategi. Dukungan dari masyarakat jauh-jauh hari direkrut. Bahkan, menarik simpatisan mendukung paslon juga harus menjadi perhitungan. Deklarasi ‘Anak Kampong’ menjadi modal bagi Paslon ‘AJAIB’.

Kandidat paslon Hi. Ali dan Zainudin Booy dengan akronim ‘AJAIB’ bertekad memenangkan Pilkada Kabupaten Buru Selatan (Bursel), 9 Desember 2020 mendatang. Dengan kendali Ketua Tim Pemenangan, Sami Latbual di akhir pekan kemarin, mendeklarasikan paslon ‘Anak Kampong’ Hi. Ali-Booy atau ‘AJAIB’ mendapat respon positif dan dukungan masyarakat.

“Kami mendeklarasikan pasangan calon pada Pilkada Bursel yakni, Hi. Ali-Zainudin Booy atau ‘AJAIB’, karena memang mereka berdua adalah anak asli Kabupaten Bursel. Dilakukan deklarasi ‘Anak Kampong’ ini mendapat dukungan dan simpatisan masyarakat Bursel. Kami berharap pada Pilkada 9 Desember 2020, mendapat suara terbanyak dan memenangkannya,” kata Ketua Tim Pemenangan ‘AJAIB’,  Sami Latbual saat deklarasi dilakukan sebelum mendaftar ke KPU Bursel.

Sami Latbual sudah keluar dari partai sebelumnya, dan bergabung dengan paslon ‘AJAIB’ dan disepakati sebagai Ketua Tim Pemenangan paslon dimaksud, mendapat dukungan dari Golkar, Gerindra dan Gelora.

“Saya bersama tim bertekad memenangkan pertarungan politik di Pilkada Bursel, 9 Desember 2020 untuk  paslon ‘AJAIB’. Saat ini, masyarakat Bursel masih merasa belum diperhatikan secara baik. Paslon ‘AJAIB’ memastikan melakukan perubahan ke depan,” tandas Latbual.

Baca Juga: https://spektrumonline.com/2020/09/08/ali-booy-maju-untuk-perubahan-bursel/

Deklarasi Pasangan ‘Anak Kampong’ digelar di lapangan Desa Elfule, Kecamatan Namrole sebelum mendaftar ke KPU Bursel. Paslon ‘AJAIB’ bersama tim pemenangan dan semua relawan, simpatisan dan pendukung, merupakan modal bagi kemenangan paslon ‘AJAIB’ untuk lima tahun ke depan. (MG-08)