32.1 C
Ambon City
Selasa, 21 Maret 2023
spot_img

Tokoh Beilohy Amalatu, Agusthinus Pical Figur Baru Dalam Pilkada Malteng

AMBON, SPEKTRUM – Tokoh Beilohy Amalatu, Agusthinus Pical, merupakan figur baru dalam perpolitikan di Maluku Tengah.
Sosoknya belum se-populer tokoh-tokoh politik lainnya di Maluku, khususnya Maluku Tengah. Namun pengusaha beken ini hadir dengan berbagai gagasan perubahan bagi Maluku Tengah.
Kepada Spektrum, Jumat (29/01/2021), Tokoh potensial asal Desa Ullath, Kecamatan Saparua itu, menyatakan diri siap bertarung dalam Pilkada Malteng. Gagasan gerakan pembaharuan pembangunan bagi Maluku Tengah akan menjadi prioritas ketika terpilih sebagai Bupati Kabupaten Maluku Tengah nantinya.
“Saya tidak ingin janji berlebihan. Tetapi ada berbagai terobosan yang siap saya lakukan untuk pembaharuan pembangunan bagi Maluku Tengah,”ujar Pical.
Dikatakan, Malteng sebagai Kabupaten tertua di Maluku, memiliki potensi Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah dan dapat dikelola secara optimal untuk mensejahterakan rakyat di Bumi Pahamanu Nusa itu. Dengan itu, sangat disayangkan jika sampai hari ini, justru penyumbang kemiskinan terbesar bagi Maluku, berasal dari Maluku Tengah.
“Jumlah penduduknya terbanyak, potensi SDA besar, tetapi tingkat kemiskinan cukup tinggi. Ironisnya lagi, sejumlah Desa juga masih terisolasi akibat belum tersentuh oleh program Pemerintah,”sentil Pical.
Satu dari sekian alasan itu, yang memotivasi pria yang pernah menyelesaikan pendidikan Dasarnya di SD 2 Saparua itu terpanggil untuk melakukan pembaharuan perubahan bagi Maluku Tengah, dari dalam ketika dipercayakan rakyat sebagai Bupati Maluku Tengah nantinya.
“Pilkada adalah pesta demokrasi yang legal dan menjadi momentum bagi siapapun. Termasuk saya sebagai putra daerah yang juga berkeinginan membangun Maluku Tengah melalui proses-proses politik saat ini. Saya tidak ingin berjanji banyak, tetapi saya akan melakukan terobosan untuk membangun Maluku Tengah,”cetusnya.
Diakui, bahwa ada banyak alasan yang mendorongnya untuk bertarung dalam pesta demokrasi di Maluku Tengah. Namun satu hal yang mendasar, adalah soal pengabdian di Negeri sendiri demi mensejahterahkan rakyatnya melalui SDA yang dimiliki dan program-program Pemerintah yang telah teragendakan. (S01)

Berita Terkait

1 KOMENTAR

Komentar ditutup.

Stay Connected

0FansSuka
3,748PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles