Teor untuk Fahri – Arobi

Pasangan Calon Bupati – Wakil Bupati SBT, Fachri Husni Alkatiri-Arobi Kelian, memanfaatkan masa kampanye memaparkan visi misi dan program kerja. Simpati masyarakat mengalir deras ke paslon dengan nomor urut 2 ini.

BULA, SPEKTRUM – Mereka disambut meriah saat bertandang ke Kecamatan Teor Kabupaten Seram Bagian Timur, Senin (9/11). Paslon dengan jargon FAHAM ini berkampanye di sepuluh desa wilayah Kecamatan Teor. Pendukung dan simpatisan menyambut meriah kedatangan Fahri bersama tim sukses di Kecamatan Teor.

Agenda kampanye di kecamatan Teor Fahri – Arobi didampingi tim sukses antara lain Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dapil SBT, F. Alimudin Kolatlena, dan anggota DPRD kabupaten SBT Contansius Kolatfeka.

Selain itu, Ketua DPRD Kabupaten SBT, Noaf Rumauw, Anggota DPRD Provinsi Maluku fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Amir Rumra, Ketua DPC Gerindra SBT, H. Ruslan Rumalutur, dan rombongan serta tim sukses lainnya.

Masyarakat menjemput Fachri Husni Alkatiri dan Rombongan di Kecamatan Teor

Di setiap kampanye, Fachri – Arobi memaparkan visi misi serta program kerja, kepada masyarakat. Program kerja itu, merupakan harapan dan dambaan masyarakat Teor khususnya, dan masyarakat SBT pada umumnya.

Di hadapan masyarakat di Kecamatan Teor, Fachri berkomitmen akan memprioritaskan kebutuhan mereka.

“Ketika saya dan pak Arobi Kelian terpilih pada 9 Desember nanti, kami akan fokus menjawab kebutuhan masyarakat Teor dan SBT umumnya,” tandas Fachri disambut aplus meriah masyarakat Kecamatan Teor.

Setiap kunjungan dari desa ke desa, Fachri memyampaikam gagasan kepada masyarakat, yang intinya saat terpilih bersama Arobi, mereka berkomitmen dan fokus menjawab kebutuhan masyarakat di bumi Ita Wotu Nusa itu secara kolektif.

“Dimana program kesehatan gratis juga kita prioritaskan. ini penting agar masyarakat Teor dan SBT umumnya, bisa mendapat pelayanan kesehatan secara baik. Program pelayanan kesehatan gratis itu menjadi prioritas kami,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD SBT Contansius Kolatfeka kepada Spektrum Senin (9/11), sangat optimis dengan kemenangan Fachri-Arobi. Indikatornya, setiap desa yang didatangi Paslon nomor urut 2 itu mendapat antusias serta simpati dari masyarakat.

“Karena Fachri-Arobi telah berkomitmen untuk bangun SBT kedepan bisa lebih baik. Respon masyarakat terhadap mereak sangat baik,” tandasnya.

Ia juga optimis, Fachri – Arobi yang didukung PKS, PDI-P, Gerindra, Hanura, Demokrat, PPP dan PKB itu akan keluar sebagai pemenang pada Pilkada 9 Desember mendatang.

Gelombang kemenangan itu, lanjutnya, bisa dilihat dan dapat diukur dari kerja-kerja lapangan selama ini oleh partai pengusung dan relawan di lima belas kecamatan se kabupaten SBT.

“Karena itu, kami yakin Paslon Bupati – Wakil Bupat dengan nomor urut 2 ini, akana memenangkana pertarungan pda 9 desember nanti,” ucap Kolatfeka, yang juga warga asal Teor ini. (TIM)