26.6 C
Ambon City
Rabu, 11 September 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Panwas Seram Utara Timur Seti Dampingi Bawaslu Malteng Monitoring 12 Desa

MASOHI, SPEKTRUM – Panwas Kecamatan Seram Utara Timur Seti llakukan monitoring di 12 Desa di kecamatan Seram Utara Timur Seti bersama pimpinan Bawaslu Kabupaten Maluku Tengah, Abdul.S.Amahoru Kordiv P3S dan staf, Jumat (26/05/2023).

Kegiatan ini dilakukan sehubungan dengan Tahapan Pemilu DPSHP (Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan).

Pengawasan dan Monitoring diawali dengan kunjungan ke Desa Namto yang berbatasan dengan Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT).

Pimpinan Bawaslu Kabupaten Maluku Tengah Kordiv P3S dan Panwas Kecamatan Seram Utara Timur Seti memantau langsung hak pilih masyarakat Kecamatan Seram Utara Timur Seti menuju Pesta Demokrasi 14 Februari 2024 mendatang.

Panwas Kecamatan Seram Utara Timur Seti dan Bawaslu Kabupaten Maluku Tengah Kordiv P3S mengawasi dan bertemu fengan PKD (Pengawas Kelurahan/Desa) serta PPS di setiap desa yang ada di Kecamatan Seram Utara Timur Seti.

Yusuf Michael Efamutam, selaku Panwas Kecamatan Seram Utara Timur Seti mengatakan, Pimpinan Bawaslu Kabupaten Maluku Tengah Kordiv P3S, Abdul S.Amahoru Ingin memastikan seluruh masyarakat Kecamatan Seram Utara Timur Seti memiliki hak konstitusi di Pemilu.

Rombongan tersebut juga meninjau desa-desa untuk memastikan tahapan DPSHP (Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan) yang sementara berlangsung. (*)

Berita Terkait

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Articles