AMBON, SPEKTRUM – Wabah pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) belim diketahuibkapan berakhir. Panglima TNI memerintahkan setiap Satuan/Lanud untuk memanfaatkan lahan kosong dengan menanam berbagai tanaman pangan seperti singkong/kasbi, padi, jagung dan sayuran.
Kepala Penerangan Lanud Pattimura, Lettu Sus Aradichi Prihandana, kepada Spektrum Rabu (29/04/2020) menyatakan, Panglima TNI memerintahkan seluruh jajaran agar mengubah lahan kosong menjadi lahan produktif dengan menanam tanaman penghasil bahan makanan pokok yang cepat dipanen.
Perintah Panglima TNI tersebut untuk jajaran menanam padi, jagung, singkong, dan sayuran. Hal ini untuk mendukung ketahanan pangan di tengah kondisi yang tidak menentu akibat penyebaran covid 19 ini.
“Pembukaan lahan kosong di area Lanud Pattimura yang diinisiasi oleh Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb Sapuan ini dilaksanakan oleh personel Lanud Pattimura dan bekerja sama dengan petani lokal. Lahan seluas 6.000 M2 ini selanjutnya ditanami dengan tanaman palawija, seperti: singkong, jagung, dan sayuran,”ujarnya.
Hal ini dilakukan dalam rangka menghadapi kondisi yang tidak menentu akibat dampak dari wabah Covid-19 yang berkepanjangan.
“Karena itu, Panglima TNI memerintahkan untuk dapat memanfaatkan lahan kosong menjadi lahan produktif. Tidak kurang dari 6.000 M2 tanah kosong dilingkungan Lanud yang diubah untuk menghasilkan tanaman yang cepat panen dan dapat di konsumsi,”katanya.
Disamping itu, jajaran personel Lanud Pattimura pun akan terus berupaya dan berinovasi dalam mencegah dampak pandemi covid-19 di wilayah Maluku. (S-01)