Ragam  

Animo Warga Ambon Tinggi, Dinkes Minta Tambahan Vaksin

Kodam XVI Pattimura menyediakan Pisang, Singkong dan Ketela rebus juga air minum kemasan bagi warga yang hendak divaksin.

AMBON, SPEKTRUM– Warga Kota Ambon setiap hari berbondong-bondong antusias untuk divaksin. Terbukti, setiap hari di 22 Puskesmas yang ada di Kota Ambon, 100 orang rata-rata datang ke puskesmas untuk disuntik vaksin. Hal ini melampaui target dari Satgas Covid-19 dan Dinas Kesehatan Kota Ambon.

Ditemui di lapangan Merdeka, saat memantau Program Sejuta Vaksinasi Setiap Hari bersama Kodam XVI Pattimura, Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon, Wendy Pelupessy mengatakan, sasaran vaksinasi di Kota Ambon sekarang naik, dari 224.000 orang menjadi 274.000 orang. Ia optimis target tersebut dapat tercapai sampai Desember 2021, namun ia juga berharap target tersebut dapat dibarengi dengan ketersediaan vaksin yang cukup agar program ini dapat dilakukan setiap hari.

“ Target kita, seluruh masyarakat Kota Ambon tervaksin. Masyarakat Kota Ambon, sasarannya 224.000 sekarang naik menjadi 274.000. kalau dari keseluruhan, baru mencapai 34%. Sampai Desember target terkejar. Tergantung vaksin. Tetap harus terjaga buffer stock-nya,” terangnya.

Wendy Pelupessy, Kepala Dinas Kesehatan Kota Ambon.

 Vaksinasi di lapangan Merdeka, kata Pelupessy, setiap hari rata-rata yang datang untuk divaksin minimal 1.200-1.500 orang. Jika animo terus meningkat, ia optimis minimal 75% penduduk sudah tervaksin yang akan mempercepat terbentuknya kekebalan kelompok.

“ Orang yang mendaftar 1.500, 10-20% (tidak memenuhi kriteria). 1.300 divaksin. Seluruh 22 puskesmas, satu hari 100, sudah 2200. Sudah penuhi target 1983, dibulatkan 2.000. Ketika masing-masing puskesmas ada 100, sudah memenuhi target per hari. Vaksin, provinsi sedang minta persediaan vaksin dari pusat,” terangnya.

Vaksinasi di lapangan Merdeka yang dilaksanakan bersama Kodam XVI Pattimura ini disertai dengan penyediaan Pisang, Singkong dan Ketela rebus juga air minum kemasan yang disediakan gratis bagi peserta yang hendak divaksin.   (HS-17)