Wujud Kepedulian, BPJN Maluku Gelar Baksos

AMBON, SPEKTRUM – Sebagai wujud kepedulian di tengah pandemi Covid19 yang bertepatan dengan Bulan Suci Ramadhan 1442H, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Maluku mengadakan bakti sosial bagi pegawai yang beragama Muslim di lingkungan BPJN Maluku dan dua yayasan panti asuhan yang berada di Desa Liang, Kabupaten Maluku Tengah, Jumat (7/5/2021).

Kedua panti asuhan tersebut yakni Yayasan Tahfidzul Qur’An Al-Anshor dan Yayasan Hidayatullah.

Kepala BPJN Maluku Ir. Jon Sudiman Damanik, MM mengatakan pembagian sembako ini dilakukan sebagai rasa kebersamaan dan kepedulian BPJN Maluku menjelang bulan suci Ramadhan. “Dengan pemberian sembako ini, walaupun nilainya tidak seberapa, namun paling tidak bisa mengurangi sedikit beban masyarakat dalam menghadapi Bulan suci Ramadhan bersamaan dengan musibah Covid19 yang tengah dihadapi saat ini”, ucapnya.

Pembagian sembako ini dipimpin Kepala BPJN Maluku bertempat di Aula Kantor BPJN Maluku dilanjutkan pembagian ke Yayasan Tahfidzul Qur’An Al-Anshor dan Yayasan Hidayatullah oleh Kasubag Umum dan Tata Usaha Telly Cappenberg, S.Sos., MM., didampingi Kasatker PJN Wilayah I Provinsi Maluku Muh. Ulwan Talaohu, ST., MT., Kasatker P2JN Maluku Teguhwiyono Purwohandoko, ST., M.Eng, PPK Pengawasan Judith Wattimury, ST., PPK Perencanaan Elsina Malindir, ST beserta staf BPJN Maluku.

Kedua kepala yayasan yang menerima bantuan sosial ini mengucapkan terima kasih atas bantuan paket sembako yang diberikan karena dapat membantu anak-anak di yayasan ini. (Tim)