AMBON, SPEKTRUM – Untuk memperlancar tugas pengawasan yang diemban Tim Pengawas Covid-19 DPRD Maluku maka tim tersebut dipecah menjadi 3 Sub Tim.
Tiap sub tim memiliki tugas pengawasan terpisah yakni, Sub Tim I membidangi Kesehatan yang dikomandoi Melkianus Sairdekut, Sub Tim II membidangi Pangan dikomandoi Azis Sangkala dan Sub Tim III diketuai Lucky Wattimury membidangi Transportasi dan Perhubungan, Publikasi dan Dokumentasi, dan sarana Karantina.
Kepada wartawan, Ketua Sub Tim III, Lucky Wattimury menjelaskan jika tim yang dipimpinnya telah rapat bersama dan mengidentifikasi masalah serta memutuskan beberapa langkah yakni, pihaknya tudak akan mengundang mitra untuk membahas permasalahan tersebut di kantor.
“Kita memutuskan untuk turun lapangan melakukan on the spot misalnya di Bandara Pattimura juga di tempat penyeberangan ASDP karena kita tahu di Galala, feri masuk keluar Ambon-Buru secara rutin, juga di pelabuhan lain, misalnya, Pelabuhan Slamet Riyadi, kita akan lakukan pengawasan di sana, juga di Pelabuhan Yos Sudarso,” kata Wattimury kepada wartawan, Rabu (17/06/2020) di ruang kerjanya.
Selain itu, Ketua DPRD Maluku ini menjelaskan, Sub Tim III telah diskusikan untuk lakukan pengawasan di beberapa titik tertentu yang dikenal dengan ‘Jalan Tikus’.
“Jangan sampai orang masuk melalui titik ini akibat tidak teratasi. Kami juga telah bicarakan selain sarana perhubungan dan transportasi, kita juga bicarakan tempat karantina yakni Diklat BPSDM, LPMP, Asrama Haji, Diklat Pertanian untuk mendapat kepastian tentang situasi dan kondisi serta pelayanan di tempat karantina,” kata dia.
Selain itu, Sub Tim III akan mengunjungi beberapa wilayah Maluku Tengah di Pulau Ambon yakni Kecamatan Salahutu, Leihitu juga akan mendatangi RSUD Tulehu, Pelabuhan Hurnala dan pelabuhan rakyat tempat lalu lalang speed Haruku, Lease dan sebagainya.
“Kami akan pantau di sana juga pelabuhan lainnya. Di samping itu kami juga lakukan pemantauan di beberapa titik strategis misalnya di Pelabuhan Liang kami harus pastikan seluruh aktifitas feri untuk mendatangkan logistik masyarakat, jangan sampai terhambat,” tegasnya.
Setelah pihaknya kantongi data temuan, barulah mitra dipanggil untuk bicarakan supaya bisa mengetahui permasalahannya dan apa yang harus dilakukan.
Sementara itu, Ketua Tim Sub I, Melki Sairdekut menjelaskan, berdasarkan SK yang dikeluarkan oleh Ketua DPRD dan telah lakukan rapat konsolidasi direncanakan mulai minggu ini kita rencanakan akan turun ke beberapa titik yang merupakan sentral pelayanan kesehatan.
“Lokasi dan tujuan masih disusun, tapi direncanakan dalam pekan ini akan turun ke sejumlah rumah sakit pemerintah dan swasta, tempat karantina juga laboratorium BPTKL Kesehatan,” tambah dia.
“Tujuannya dalam rangka membantu Pemda bersama-sama mempercepat penanganan Covid-19 supaya kerja ini menjadi kerja bersama jika ada yang kurang maka tugas kita untuk saling mengingatkan,” kata Wakil Ketua DPRD Maluku ini.
Sairdekut memastikan agenda turun ke lokasi penting untuk memastikan situasi yang terjadi yang terjadi di lapangan.
“Ini penting agar bisa disampaikan ke Pemda dalam hal ini Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinai Maluku,” kata Sairdekut. (S-16)