30 C
Ambon City
Minggu, 13 Oktober 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Polresta Pulau Ambon Amankan Acara Adat Mandi Safar

AMBON,SPEKTRUM – Personil Polres Pulau Ambon dan Pp Lease lakukan pengamanan ritual Mandi Safar dipimpin Kasat Samapta Polresta Pulau Ambon & P.P Lease AKP La Mary S.Ap, didampingi Kasat Intelkam Polresta Ambon AKP Hasanuddin, Danki Satgas BKO Polsek Leihitu IPTU Robby Sinay, Kapolsek Leihitu IPTU Moyo Utomo, Waka Polsek Leihitu IPTU Didi Haryadi dan Danton Satgas BKO Polsek Leihitu IPDA W Huamua.

Ritual Mandi Safar atau hari rabu terakhir di bulan Safar/Tahun Hijriah dalam kalender Islam, dilaksanakan di wilayah hukum Polsek Leihitu, Kecamatan Leihitu, Kabupaten Maluku Tengah, Rabu (12/09/2023)

Kegiatan tahunan tersebut biasanya dilaksanakan oleh lima negeri yakni; Negeri Morella, Mamala, Hitumessing, Hitulama dan Wakal.

Kasi Humas Polresta Pulau Ambon & P.P Lease IPDA. Jeane Luhukay menjelaskan untuk kegiatan Mandi Safar oleh warga Negeri Morela dengan warga disekitar di Pantai Moki, dengan jumlah warga yang ikut dalam giat tersebut sekitar 800 orang.

Anggota yang melaksanakan Giat pengamanan dipimpin Kanit Sabhara Aipda Aziz Manilet melibatkan personil gabungan; 2 (dua) personil Polsek Leihitu dan 2 (dua) personil Polairud Polresta Ambon.

Giat Mandi Safar oleh warga Negeri Mamala di Pantai Hitilatu dengan warga di sekitar dengan jumlah warga yang ikut sekitar 600 orang.

Kegiatan ini diisi Tahlilan, Dzikir, Sholawat, Tarian Sawat dan Samra.

Anggota yang melaksanakan kegiatan pengamanan dipimpin Bhabinkamtibmas Negeri Mamala Bripka Amran Maruapey S.Ip melibatkan personil gabungan, empat personil Polsek Leihitu dan tiga personil Satgas BKO Yon Armed 1.

Mandi Safar di Pantai Tanjung Tetutalan oleh warga Negeri Hitumessing dan warga di sekitar dengan jumlah warga sekitar 1000 orang.
Juga diadakan perlombaan antara lain; lomba gusepa hias, lomba balap gusepa, tarik tambang perempuan. Disediakan berbagai hadiah bagi pemenang.

Pengaman dipimpin Bhabinkamtibmas Negeri Hitumessing Aipda Anwar Rasid melibatkan tiga personil Polsek Leihitu, lima personil Satgas Brimob BKO Polsek Leihitu, tujuh personil Gabungan Polresta Ambon dan dua personil Koramil Leihitu.

Di Negeri Hitu Mandi Safar dilaksanakan di Pantai Pelabuhan oleh warga Negeri Hitulama dengan warga di sekitar dengan jumlah sekitat 2000 orang.

Pengamanan dipimpin Kasat Intelkam Polresta Ambon AKP Hasanuddin dengan melibatkan
10 personil Gabungan Polresta Ambon, 12 personil Polsek Leihitu, satu regu Satgas Brimob BKO Polsek Leihitu, satu personil Intel Brimob Polda Maluku, dan dua personil Koramil Leihitu.

Sebagai penutup acara ritual Mandi Safar di Pelabuhan Hitu, Raja Negeri Hitulama Salhana Pelu, bersama tokoh agama dan tokoh adat Negeri Hitulama melaksanakan ritual “Doa Tolak Bala” di Jembatan Pelabuhan Hitu.

Di Negeri Wakal Mandi Safar dipusatkan di Pantai Pasir Putih dengan jumlah sekitar 1500 orang.
Juga digelar lomba tarian-tarian anak sekolah, pengisian Mandi Safar dan dilanjutkan dengan penyiraman air yang dipimpin Imam Ahmad Lewaru.

Pengamanan dipimpin Kapolsek Leihitu IPTU Moyo Utomo melibatkan personil gabungan; satu regu personil Polsek Leihitu, tiga personil Sat Samapta Polresta P. Ambon dan P.P Lease, dua personil Sat Lantas Polresta P. Ambon dan P.P Lease dan tiga personil Koramil 1504 Leihitu.

“Ritual Mandi Safar tidak hanya diikukti warga Leihitu melainkan ada juga warga dari kota Ambon yang datang untuk mengikuti kegiatan tersebut,” kata Luhukay.

Pelaksanaan Mandi Safar dilaksanakan setiap tahun pada hari Rabu terakhir di bulan Safar tahun hijriyah. (MG-16)

Berita Terkait

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Articles