AMBON, SPEKTRUM – Ada yg berbeda dari Perayaan Paskah tahun 2023 di Sektor Getsemani Jemaat GPM Soya, berkolaborasi dengan basudara Muslim yang tergabung dalam Organisasi AMKEI, AMKAY dan Perguruan Silat Tapak Suci Putera Muhamadiyah (08/04/2023)
Pembina Amkay Indonesia DPW Prov. Maluku Ny. Elfira Latuheru-Betaubun, mengatakan, kehadiran basudara Muslim yg tergabung dalam organisasi pemuda AMKEI, AMKAY dan Perguruan Silat Tapak Suci Putera Amkay dalam acara perayaan Paskah di Sektor Getsemani Jemaat GPM Soya, sebagai wujud toleransi hidup orang basudara dari mereka.
“Kehadiran basudara Muslim dalam acara Paskah ini dipimpin Malik Jaban, Ketua DPD AMKAY Kota Ambon dan Ridwan Betaubun : Ketua DPC Amkay Sirimau sekaligus Ketua Perguruan Silat Tapak Suci Putera Muhamidayah Maluku,” kata Elfira.
Saat itu, sedikitnya 300 paket makanan berupa bubur kacang ijo dibagikan kepada warga Sektor Getsemani Jemaat Soya.
“Warga yang lalu lalang dengan kenderaan maupun umat yang sedang melantunkan puji-pujian semuanya dibagikan paket bubur kacang ijo,” kata Elfira.
Dia berharap, kebersamaan yang tercipta saat ini terus berlangsung bukan hanya pada kegiatan keagamaan namun juga pada kegiatan sosial kemasyarakatan lainnya.
“Kebersamaan ini kami harapkan terus berlangsung, bukan hanya sebatas kegiatan keagamaan namun juga pada kegiatan kemasyarakatan lainnya,” kata Elfira. (MG-16)