Bersama Membangun Negeri

Perempatan Final Danlantamal IX Cup

Perempatan Final Danlantamal IX Cup

Tumbangkan LM FC, Merah Putih FC Melaju ke Perempatan Final

AMBON,SPEKTRUM -. Pergelaran Danlantamal IX cup memasuki fase Perdelapan Final yang mempertemukan Merah Putih FC vs LM FC dan Benteng FC Vs Ambon Selection di Lapangan Lease Lantamal IX Desa Halong. Rabu (28/09/2022)

Leg pertama yang mempertemukan Merah Putih FC Vs LM FC berjalan sengit, pada babak pertama hanya tercipta 1 gol pada menit ke-8 melalui sepakan kaki Valdo. Gol itu pun bertahan hingga peluit akhir babak pertama yang membuat Merah Putih FC unggul sementara.

Pada babak kedua Merah Putih FC lebih aktif untuk melancarkan serangan ke area pertahanan LM FC. Gol kedua pun terjadi melalui aksi Rivaldi pada menit ke-53 dan diikuti oleh gol Yandri pada menit ke-58 yang membuat Merah Putih FC unggul 3-0 dan bertahan hingga akhir pertandingan. Merah Putih FC pun berhasil melengserkan LM FC dan lolos ke babak perempat final.

Sedangkan pada leg kedua antara Benteng FC Vs Ambon Selection terjadi persaingan ketat antar kedua tim. Pada babak pertama Ambon Selection unggul lebih dulu melaui gol Marcel Tuapetel pada menit ke-22, namun gol tersebut dapat di balas oleh Benteng FC berkat gol Junaidi pada menit ke-39.

Pada babak kedua Ambon Selection berhasil mencetak gol keduanya pada menit ke-44 lewat gol Andre Iskandar. Namun lagi-lagi Benteng FC dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-74 melalui gol Wahyudi Fatgaipon. Hingga babak kedua berakhir, tidak ada gol tambahan dari kedua tim yang berlanjut ke drama adu penalti. Dalam adu penalti tersebut Benteng FC mampu mengalahkan Ambon Selection dengan skor 7-5, hasil ini membuat Benteng FC melaju pada babak selanjutnya perempat final Danlantamal IX Cup. (MG-16)