26.6 C
Ambon City
Minggu, 15 September 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Ekonomi Maluku Triwulan IV Naik 5,73 Persen

AMBON, SPEKTRUM – Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Maluku, Asep Riyadi mengatakan ekonomi Maluku triwulan IV tahun 2022 dibanding triwulan IV tahun 2021 (yoy) mengalami pertumbuhan sebesar 5,73 persen.

Riyadi pastikan, pertumbuhan ekonomi terjadi pada hampir semua lapangan usaha.
Dari sisi produksi, katanya, lapangan usaha yang mengalami pertumbuhan tertinggi adalah jasa kesehatan dan kegiatan sosial sebesar 9,61 persen, diikuti perdagangan besar-eceran dan reparasi mobil-sepeda motor sebesar 8,67 persen.

“Untuk lapangan usaha pertanian, kehutanan dan perikanan yang memiliki peran dominan pada perekonomian Maluku juga mengalami pertumbuhan positif sebesar 5,15 persen,” jelas Asep Riyadi, Senin (06/02/2023).

Dari sisi pengeluaran tercatat pertumbuhan tertinggi terjadi pada komponen ekspor luar negeri yang tumbuh sebesar 140,75 persen.

“Ini kemudian, diikuti komponen pengeluaran konsumsi LNPRT (Lembaga Non Profit yang melayani Rumah Tangga) dan komponen pembentukan modal tetap bruto yang masing-masing tumbuh sebesar 8,87 persen dan 4,21 persen,” terangnya. (MG-17)

Berita Terkait

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Latest Articles