Spektrumonline.com
Beranda Daerah BUMN Bantu Korban Gempa Maluku

BUMN Bantu Korban Gempa Maluku

AMBON, SPEKTRUM – Pascagempa bumi yang melanda Maluku, Badan Usaha Milik Negara (BUMN), terus menyalurkan bantuan kepada para korban terdampak bencana naas itu.

Deputi Bidang Infrastruktur Bisnis, Kementerian BUMN, Hambra Samal kepada wartawan di Ambon, Sabtu, (9/11/2019) mengatakan, bantuan disaluarkan di tiga daerah terdampak yakni Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB), Maluku Tengah (Malteng), dan Kota Ambon.

Dikatakannya, melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) Kementerian BUMN, bantuan juga disalurkan kepada sejumlah sekolah yang rusak akibat gempabumi.

“Mulai untuk pembangunan fisik sementara maupun bantuan buku-buku pendidikan,” kata Hambra Samal.

Dia juga mengaku soal ambruk salah satu sekolah yakni Madrasah Ibtidaiyah Dusun Ely, Desa Luhu, Kecamatan Huamual, Kabupaten SBB yang ambruk akibat disambar puting beliung beberapa waktu lalu, juga akan dibangun semi permanen.

Gedung itu dibangun semi permanen melalui bantuan dana dari Yayasan Indah. Menurut Hamabra, sejak bangunan madrasah itu roboh, belum ada pihak yang membantu. Sehingga melalui Yayasan Indah, bangunan itu kini dalam tahap pekerjaan

“Untuk bantuan dana yang disalurkan 200 juta rupiah. Pekerjaan gedung itu dilakukan secara swakelola,” timpalnya.
Total bantuan yang disalurkan BUMN pascagempa bumi di wiayah Maluku, sudah mencapai Rp.4 miliar. Bantuan darurat seperti sembako, tenda, obat-obatan dan buku-buku, diberikan kepada warga yang menjadi korban gempabumi. (S-07)

Komentar
Bagikan:

Iklan